Diberdayakan oleh Blogger.

Lagi, Mahasiswa USI Malayasia Magang Di FIAI



Kaliurang (UII News) Sebanyak 5 mahasiswa Universiti Sains Islam Malaysia (USIM), Muhammad Muzakir bin Abdullah, Mohd Lukman bin Md Saad, Mohd Hafiz bin Rosli, Hamidi bin Mohamed, dan Mohd Firdaus bin Alias magang di Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indonesia (FIAI UII).
Mereka diterima langsung oleh Dekan FIAI, Dr. Tamyiz Mukharrom, MA dan Wakilnya, Dra. Sri Haningsih, M.Ag di Ruang Dekanat, Senin 13 April 2015 M/23 Jumadil Akhir 1436 H. Dalam sambutannya, Tamyiz  menyambut baik keberadaan mahasiswa magang berasal dari Malaysia ini karena merupakan kebanggaan dan kepercayaan luar negeri terhadap FIAI UII. “Sebelumnya juga sudah beberapa kali FIAI kedatangan mahasiswa dari USIM untuk belajar dan magang di FIAI”, katanya.
Sementara itu, ketua rombongan, Muhammad Muzakir bin Abdullah menjelaskan rencananya akan berada di FIAI sejak tanggal 11 April 2 Juni 2015 M dengan tujuan untuk magang administrasi dan mengetahui manajemen sistem perkuliahan di FIAI. “Kami magang di FIAI UII untuk belajar administrasi”, ungkapnya.
Seperti diketahui, UII dan USIM telah menjalin kerjasama Credit Transfer sejak Desember 2011 berupa program magang dan kesempatan belajar bagi mahasiswa kedua universitas ini. Pada tahun 2012 lalu terdapat 17 mahasiswa USIM di FIAI untuk magang dan belajar ilmu falak. (a.nurozi)
Fotocaption: Dekan FIAI sambut kedatangan mahasiswa USIM.

Share :

Facebook Twitter Google+
0 Komentar untuk "Lagi, Mahasiswa USI Malayasia Magang Di FIAI"

Back To Top